Entri Populer

Sabtu, 05 Januari 2013

DEHIDRASI – APA ITU DEHIDRASI?


Betapa pentingnya kebutuhan air bagi makluk hidup, bagi manusia kebutuhan air cukup banyak kegunaanya, yang paling vital tentunya untuk minum kita sehari-hari. Tidak hanya itu kebutuhan air bagi manusia juga cukup banyak untuk kelangsungan hidup kita dan generasi kita kelak. Bisakah anda bayangkan hidup tanpa air? Oleh karena itu berlakulah bijak dalam memanfaatkan dan mengelola air sebaik-baiknya. Sebagai contoh adalah kebutuhan air pada tubuh kita, jelas sekali bahwa tubuh kita sangat membutuhkan air, sebagian besar tubuh kita adalah mengandung cairan. Maka jangan pernah anggap remeh dengan mengkonsumsi air seperti mengkonsumsi cukup air minum. Apabila tubuh kita kekurangan air maka kita akan mengalami dehidrasi. 

Nah apa itu dehidrasi?
Dehidrasi (hypohydration) didefinisikan sebagai kehilangan cairan tubuh yang berlebihan. Secara harfiah adalah penghilangan air dari obyek, namun dalam hal fisiologis, itu memerlukan cairan dalam organisme. Secara pengertian umum bahwa dehidrasai adalah kondisi dimana tubuh kita banyak kehilangan air dan elektrolit (sodium, klorida, kalium). Elemen ini sungguh sangat dibutuhkan bagi tubuh kita agar dapat menjalankan fungsinya serta baik untuk kesehatan. Mungkin anda sudah tahu pula bahwa penyebab utama dehidrasi itu secara umum disebabkan karena seseorang tidak minum cukup air.
Berikut ini adalah ciri-ciri bahwa anda kurang minum air atau dehidrasi :
1.   Mulut Kering. Jika mulut anda terasa kering bisa jadi anda dehidrasi. Tapi biasanya juga mulut kering karena pengaruh efek samping obat-obatan yang dikonsumsi.
2.  Sakit Kepala. Jika anda kurang minum maka kepala akan terasa sakit ditambah dengan rasa letih yang luar biasa. Cobalah minum air yang cukup hingga sakit kepala anda hilang.
3.  Warna Urin Keruh. Jika anda dehidrasi maka warna air kencing anda akan berwarna keruh, kuning atau cokelat gelap. Cobalah minum air segera jika warna urin anda keruh.
4.   Pusing. Pusing memang banyak penyebabnya. Bisa karena efek obat atau mengantuk. Namun jika anda merasa pusing disertai nyeri punggung dan pundak itu tandanya anda dehidrasi.
5.   Lapar. Anda merasa lapar terus-menerus dan bila anda terlebih dahulu meminum air dan kemudian terasa lapar anda hilang, maka itu artinya anda hanya haus karena kurang minum.
6.   Mengantuk. Lesu dan mengantuk adalah bisa jadi tanda Anda tidak minum cukup air. Ini cara tubuh melambat untuk menghemat air. Sebagai rekomendasi, minum air dingin perlahan dan lihat apakah Anda kembali segar.
7.   Kulit Kering. Jika Anda merasa sudah sering menggunakan pelembab kulit, namun tetap bersisik dan kering, mungkin hal itu disebabkan oleh dehidrasi. Ingat, kulit yang sehat adalah kulit yang lembab.
8.   Detak Jantung Meningkat. Jantung berdetak cepat dan berdebar merupakan salah satu tanda yang paling menakutkan dari dehidrasi. Kebanyakan orang dewasa memerlukan antara sekitar 2 liter air atau lebih setiap hari tergantung dari aktivitas, berat dan tinggi badan, serta gaya hidup.
9.   Haus. Tentu saja ini gejala yang paling logis dari dehidrasi. Minumlah ketika Anda merasa haus atau merasa belum mencukupi kebutuhan air harian. Namun, jika Anda merasa sudah minum cukup air namun masih sering haus, bisa jadi itu tanda diabetes.

Selain itu kekurangan cairan atau dehidrasi dapat menyebabkan tubuh letih, lesu, dan tak bersemangat. Namun, tak sedikit orang yang merasa bosan bila harus menenggak dua liter air putih setiap hari seperti yang dianjurkan banyak pakar kesehatan. Bagi Anda yang tergolong malas minum air putih, berikut ini beberapa cara untuk menyiasatinya:
A.  Jauhi kafein, Jauhi minuman berkafein sebisa mungkin. Kafein cenderung menghalangi manfaat air bagi tubuh Hal ini terjadi karena kafein justru menghilangkan kelembaban. Jika Anda membutuhkan minuman hangat, lebih baik memilih teh herbal seperti teh hijau atau chamomile. Teh hijau mengandung antioksidan yang bagus dan mampu membersihkan tubuh. Teh chamomile memberikan efek menenangkan. Jika Anda tak suka minum teh herbal panas, masukkan teh tersebut ke dalam kulkas dan minum setelah dingin. 
B.  Jus tomat, Tomat mengandung kadar air yang tinggi. Dengan rajin minum jus tomat, tubuh bukan cuma mendapat asupan buah. Segelas jus tomat setiap hari merupakan cara asyik untuk mendongkrak jumlah cairan tubuh. 
C. Sup, Sup secara umum berbahan dasar air. Di tengah musim hujan seperti sekarang ini, manfaatkan semangkuk sup hangat sebagai alasan untuk mengkonsumsi cairan dengan cara yang lezat. 
D.  Tambahkan sepotong Lemon, Jika Anda merasa bahwa air mineral membosankan untuk diminum, cobalah tambahkan lemon atau jeruk nipis (atau kedua-duanya) ke dalam segelas air air. Hal ini akan menambahkan rasa di air yang Anda minum, tetapi tidak menambah gula atau zat lainnya. 
E.  Perbanyak makanan kaya air, Pilihlah buah-buahan yang mengandung banyak air seperti semangka dan cranberi. Semangka mengandung 90 persen air dan nutrisi penting lainnya seperti vitamin C dan vitamin A.

Nah, sangat buruk bukan apabila tubuh kita kekurangan cairan. Cukup mengkonsumsi air sangat baik untuk kesehatan dan metabolisme tubuh kita. Hindari dehidrasi yang mengakibatkan kerugian bagi kesehatan tubuh kita. Sudah seharusnya kita lebih bijaksana akan kebutuhan air bagi tubuh kita jangan sampai kita mengalami dehidrasi.

1 komentar:

  1. Apa itu ejakulasi? pada pandangan yg enteng pada pendapat pertalian intim (seksual), ejakulasi yakni kondisi di mana ditandai bersama keluarnya larutan pasir yg mengandung sperma permulaan sebuah Mr P atau penis. kondisi ini biasa disertai dgn kondisi badan yg dinamakan sbg “orgasme”.

    Ejakulasi alami berlangsung lantaran adanya sebuah rangsangan atau stimulasi. uang lelah stimulasi tertentu ini, sehingga penis dapat menerima ereksi. Ereksi yaitu kondisi di mana otot-otot penis mencocok atau kaku dikarenakan rongga. falsafah talenta di dalamnya mengadakan Mr P tak lembek kondisi( natural tidak dengan stimulasi).

    Intinya, ejakulasi berlangsung sebab adanya ereksi dan mengatur air sperma (lelaki) yg kebanyakan dialami bertepatan bersama orgasme. dekat interaksi intim, ejakulasi berlangsung imbalan adanya rangsangan dgn saingan tipe. Namun ejakulasi terus berjalan walau tidak dengan rangsangan musuh tipe, tetapi dilakukan dgn utopia tertentu.

    article from: Klinik Andrologi
    Peringatan : Sekali lagi apabila anda merasa artikel ana belum terang atau ada hal lain, sehingga kamu dapat klik Chat Online, di mana profesional saya dapat menjawab keluhan kamu, atau hubungi nomer (021)-62303060. Klinik Apollo Jakarta mengharapkan mudah-mudahan kamu selalu sembuh.

    Klinik kulit dan kelamin terbaik | Biaya sirkumsisi

    Pengobatan Ejakulasi dini | Dokter Spesialis kelamin di jakarta

    Konsultasi Online | Free Consultasion

    BalasHapus