Pada umumnya
orang menyikapi cuaca dingin dengan mengkonsumsi minuman yang dapat penghangat
tubuh. Orang luar negeri biasa menepis rasa dinginnya dengan meminum minuman
yang beralkohol karena dapat menghangatkan tubuhnya. Akan tetapi sebagian orang
berpendapat bahwa minuman beralkohol di larang oleh agama sehingga mereka
memilih alternatif lain sebagai minuman penghangat tubuh.
Berikut minuman
penghangat tubuh yang berasal dari Indonesia yang bebas dari alkohol dan sehat
untuk dikonsumsi karena memiliki khasiat yang baik untuk tubuh kita. yuukk kita
lihat bersama…
1. Wedang Jahe
Wedang jahe
adalah salah satu minuman yang cocok di minum pada saat musim dingin karena
dapat menghangatkan tubuh. Wedang jahe hanya berisi air jahe hangat saja. Cara
membuatnya pun mudah dan bahan-bahan untuk membuatnya pun sangat mudah untuk di
cari. Cara membuatnya hanya dengan jahe merah, air, gula merah, gula pasir,
merica hitam, kapulaga cengkih, serai dan daun pandan.
Selain untuk
menghangatkan tubuh, wedang jahe yang memiliki kandungan jahe merah juga
memiliki manfaat lain yaitu untuk menambah stamina pria.
2.
Wedang Ronde
Wedang ronde
adalah minuman tradisional khas Jawa. Berbeda dari wedang jahe yang hanya berisi
air jahe hangat, wedang ronde juga di isi dengan kacang
tanah yang disangrai, kolang-kaling, potongan
roti tawar, dan tentunya ronde itu sendiri. Ronde
terbuat dari tepung ketan yang berisi kacang tanah dan gula merah. Teksturnya
yang kenyal terasa seperti kue moci, ketika digigit gula merahnya terasa meleleh di dalam mulut. Beberapa pedagang
menyajikan wedang ronde dengan tape ketan atau dibubuhi susu kental manis.
Selain untuk
menghangatkan badan, wedang jahe dan wedang ronde dapat menyembuhkan sakit tenggorokan,
menghilangkan mual, dan juga meningkatkan
stamina. Pedagang wedang ronde biasanya menggunakan pikulan dan
berkeliling di wilayah perumahan atau universitas.
3.
Sekoteng
Sekoteng
adalah salah satu minuman yang dapat menghangatkan tubuh. Sekoteng hampir sama
dengan wedang ronde hanya saja bahan untuk membuat sekoteng ditambahkan dengan kacang
hijau, kacang tanah, pacar cina dan potongan roti. Selain itu sekoteng juga
tidak memakai ronde dan tidak memakai tape ketan.
Sekoteng
biasanya di jual keliling dengan menggunakan gerobak pikul. satu sisi untuk
panic air jahe beserta kompornya sedangkan sisi lainnya adalah tempat bahan
campuran dan tempat mempersiapkan sekoteng.
4.
Bajigur
Minuman khas
tanah Sunda ini terbuat dari gula aren, jahe, santan, daun pandan, serta beberapa
rempah. Terkadang, bajigur juga kerap disajikan dengan butiran jelly atau
kolang-kaling. Rasanya yang manis dan gurih membuat pedagang bajigur kerap
menjual pisang rebus, ubi dan kacang rebus sebagai teman minum bajigur. Karena
memiliki kandungan jahe, bajigur cocok diminum di udara dingin.
5.
Bandrek
Sempat
menjadi oleh-oleh wajib ketika mengunjungi Bandung, bandrek kini semakin mudah didapat.
Ada yang menggunakan campuran daging kelapa (bandrek
kelapa) ataupun dikombinasikan dengan susu kental manis (bandrek
susu). Bandrek adalah minuman yang terbuat dari campuran gula
aren dan jahe. Untuk menambah efek hangat, bandrek menggunakan lada, cengkeh, kayu manis, pandan, dll. Selain
memberikan efek hangat, bandrek juga dapat berfungsi sebagai pelega
tenggorokan.
6.
Bir Pletok
Meski
memakai nama bir, minuman yang satu ini justru tidak mengandung
alkohol sama sekali. Bir pletok adalah kreasi suku Betawi yang
ingin mengonsumsi bir layaknya para penjajah Belanda. Hasilnya, mereka pun mengkombinasikan
jahe, lada
hitam, daun
pandan, sereh, cabe jawa, dan gula.
Untuk menimbulkan warna merah pekat, bir pletok diberi tambahan berupa kayu
secang yang diseduh air panas. Nama “pletok” sendiri muncul
karena bir pletok disajikan di dalam gelas bambu dan es batu yang menghasilkan
bunyi pletak-pletok yang muncul ketika keduanya bertemu. Sementara versi lain
mengatakan bahwa nama pletok muncul dari bunyi kapulaga yang merekah ketika bir
tengah direbus.
Bir pletok
memiliki rasa yang sangat unik. Hamper sama dengan wedang dan agak sama dengan jamu, namun jauh lebih pedas.
Bir Indonesia ini bermanfaat untuk mencegah masuk angin, radang
tenggorokan, menghilangkan lelah, susah tidur, batuk, mencegah perut
kembung, dan konon katanya berkhasiat pula untuk menghaluskan
kulit.
Minuman
diatas tersebut sangat cocok dikonsumsi untuk minuman saat musim penghujan
seperti ini. Dengan berbagai macam minuman hangat tersebut tentunya menambah
tubuh kita jadi lebih bugar dan sehat, karena minuman tersebut menggunakan
bahan-bahan alami. Anda pilih yang mana, selamat mencoba yaa,..
Sumber : http://yukiwaterfilter.com/in/articles.html
Sumber : http://yukiwaterfilter.com/in/articles.html
resepnya kurang detailo, brp grm jahe, kapolaga, sereh dll. Boleh dilengkapi bro?
BalasHapus