Pertama tama kita akan membahas apa sih
definisi dari Air itu? Ayoo kita cari tahu bersama !
Air adalah unsur yang tidak dapat
dipisahkan dari kehidupan manusia. Bahkan dapat dipastikan tanpa pengembangan
sumber daya air secara konsisten peradaban manusia tidak akan mencapai tingkat
yang dapat dinikmati sampai saat ini. Oleh karena itu pengembangan dan
pengolahan sumber daya air merupakan dasar peradaban manusia.
Dari
Pengertian dan Definisi Air maka dapat di ambil pelajaran bahwa salah satu
faktor penting penggunaan air dalam kehidupan sehari-hari adalah untuk
kebutuhan air minum. Air bersih merupakan air yang harus bebas dari
mikroorganisme penyebab penyakit dan bahan-bahan kimia yang dapat merugikan
kesehatan manusia maupun makhluk hidup lainnya. Air merupakan zat kehidupan, di
mana tidak ada satupun makhluk hidup di bumi ini yang tidak membutuhkan air.
Air merupakan kebutuhan pokok dari tiap
makhluk hidup tidak terkecuali manusia yang hampir 60%-70% tubuh membutuhkan
air sehingga kebutuhan akan air sangatlah berpengaruh terhadap metabolisme
didalam tubuh manusia itu sendiri,disini ada beberapa jenis manfaat dari air
yang berpengaruh terhadap organ tubuh manusia,Tanpa air makhluk hidup tidak
mungkin tumbuh dan berkembang karena air sangat vital untuk reaksi kimia tubuh. Air harus dikonsumsi setiap hari karena tubuh tidak bisa
membuatnya.
1.
Otak
Tubuh yang terhidrasi dengan baik akan
membuat daya ingat lebih tajam, mood stabil dan motivasi lebih baik. Jika
kecukupan air dalam tubuh, maka kemampuan kita dalam memecahkan masalah juga
akan meningkat.
Para ilmuwan menyebutkan kekurangan air
akan menyebabkan aliran oksigen ke area otak berkurang sehingga sel-sel saraf
menyusut sementara. Tak heran jika orang yang kehausan biasanya sulit
berkonsentrasi.
2.
Mulut
Air akan menjaga tenggorokan dan bibir lebih
basah dan menjaga mulut kekeringan. Kondisi mulut yang kering bisa memicu bau
mulut dan rasa yang tidak enak, bahkan gigi berlubang.
3. Jantung
3. Jantung
Dehidrasi akan menyebabkan penurunan
volume darah sehingga jantung akan bekerja lebih keras dalam memompa darah agar
sel-sel tidak kekurangan oksigen. Akibatnya aktivitas fisik ringan seperti naik
tangga atau berlari akan terasa lebih melelahkan.
4.
Sirkulasi darah
Tubuh mengeluarkan panas dengan cara
melebarkan pembuluh darah yang dekat dengan permukaan kulit sehingga aliran
darah lebih cepat dan panas lebih banyak yang dikeluarkan. Bila kita kekurangan
cairan, dibutuhkan temperatur lingkungan yang lebih tinggi agar pembuluh darah
melebar sehingga kita akan tetap kepanasan.
5.
Otot
Bila cairan terpenuhi, air di dalam dan
luar sel yang berfungsi mengkontraksi otot menyediakan nutrisi yang cukup dan
proses pembuangan berlangsung efisien sehingga performa tubuh akan baik. Air
juga penting untuk melumaskan sendi. Namun kram otot tidak berkaitan dengan
dehidrasi melainkan karena kelelahan otot.
6.
Kulit
Jika seseorang menderita dehidrasi
berat, kulit menjadi kurang elastis. Kondisi ini berbeda dengan kulit kering,
yang biasanya disebabkan karena zat kimia dalam sabun, air panas atau terpapar
udara kering. Sayangnya, minum cukup air tidak akan mencegah keriput.
7.
Ginjal
Ginjal membutuhkan cairan untuk
menyaring "sampah" dari peredaran darah dan membuangnya melalui urin.
Kecukupan cairan juga akan membantu mencegah infeksi saluran kemih dan batu
ginjal. Dehidrasi berat akan menyebabkan ginjal berhenti berfungsi, sehingga
toksin atau racun menumpuk di tubuh. Dari fakta diatas tidaklah bisa dipungkiri
bahwa air merupakan unsur wajib yang harus dipenuhi dalam tubuh manusia
sehingga dalam keberadaannya Air merupakan Bahan pokok
dalam tubuh manusia.
Nah sudah tahu kan kalo air itu
penting bagi tubuh kita karena menyangkut semua peran organ yang ada dalam
tubuh kita, untuk itu kita harus memperbanyak minum air putih untuk menjaga
kesehatan tubuh kita. Selain itu juga kita harus dapat menjaga kondisi air agar
tetap bersih di kondisi cuaca yang kurang baik ini, agar tubuh kita mendapatkan
cairan yg secukupnya dengam meminum air yang bersih dan bebas dari kuman
penyebab penyakit. Maka sekali lagi jangan pernah meremehkan fungsi air untuk
kebutuhan kita.
sumber:
http://yukiwaterfilter.com/in/artikel-135-ini-dia-fungsi-air-bagi-tubuh.html
Bagaimana cara menghilangkan asap rokok didalm paru - paru bagi gejala perokok pasif yang sering menghisap rokok secara tidak langsung maupun langsung apakah bisa dihilangkan dengan cara meminum air putih atau berolah raga yang cukup ???
BalasHapusKalau untuk masalah perokok pasif dianjurkan memakai masker, tetapi minum air putih dan berolahraga juga membantu meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terkena dampak negatif asap rokok.
BalasHapus